Thursday, April 9, 2020

Konsep Dasar Sistem Operasi



Defenisi Sistem Operasi

  1. Sistem Operasi adalah sebuah program yang bertindak sebagai perantara antara pemakai komputer (user) dengan komputer (perangkat keras).
  2. Sistem Operasi adalah sebuah perangkat lunak sistem komputer yang membantu perangkat keras  dalam menjalankan fungsi-fungsi manajemen proses.


Fungsi Sistem Operasi

  1. Sistem Operasi sebaai pengelola sumber daya (Resources Manager)
  2. Sistem Operasi mengelola seluruh  sumber daya yang terdapat pada sistem komputer
  3. Sistem Operasi sebagai penyedia layanan  atau extended Machine/Virtual Machine
  4. Sistem Operasi menyediakan sekumpulan layanan (disebut system calls) ke pemakai sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan atau pemanfaatan sumber daya system komputer


Tugas Utama Sistem Operasi
A. Pengelola seluruh sumber daya sistem komputer

Sumber Daya Sistem Komputer
Semua komponen di sistem komputer yang dapat memberi manfaat.

Sumber daya terdiri dari :
1. Sumber Daya Fisik

  • Perangkat masukan : keyboard, barcode, reader, dan sebagainya.
  • Perangkat tunjuk : mouse, joystick, light-pen, track-ball, touch-screen, dan sebagainya.
  • Perangkat penyimpanan sekunder : floop disk drive, harddisk, tape drive, optical disk, CD ROM drive, DVD drive, dan  sebagainya.
  • Perangkat penampil : layar monitor CRT, LCD, dan sebagainya.
  • Perangkat pencetak : printer, plotter, dan sebagainya.
  • Perangkat komunikasi : modem, ethernet card, PCMCIA, dan sebagainya.
  • Perangkat memori : memori akses acak (RAM), cache memory, register, dan sebagainya.
  • Perangkat multimedia : kamera, sound card, radio, dan sebagainya..
  • Perangkat grafis : digitizer, scanner, dan sebagainya.
  • Perangkat pengendalian proses : sensor-sensor dan aktuator-aktuator, dan sebagainya.

2. Sumber Daya Abstrak
  • Data : 
  • a. PCB (Proses Control Block untuk mencatat dan mengendalikan proses.
    b. Semaphore untuk pengendalian sikronisasi proses-proses.
    c. Tabel segmen, tabel page, i-node, FAT untuk sistem file, linked list pengendalian memori.
    d. Berkas (file) untuk menyimpan data atau program.
3. Program
Program merupakan kumpulan instruksi yang dapat dijalankan memproses.
       Jenis program :

  • Utilitas
  • Aplikasi untuk mencaoai tujuan komputasi (pengolahan) tertentu
B. Sistem operasi sebagai penyedia layanan (Extended/Virtual Machine)
Sistem Operasi menyediakan layanan sekumpulan layanan(system call) kepemakai sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan atau pemanfaatan sumber daya sistem komputer.

Menurut Stalling "Sistem operasi seharusnya menyediakan layanan-layanan dibidang berikut :
1. Pembuatan Program
Sistem operasi menyediakan beragam fasilitas dan layanan utuk membantu pemograman menulis program. Bantuan ini biasanya berbentuk program utilitas. Program utilitas bukan bagian sistem operasi, tapi dapat diakses lewat sistem operasi.
2. Eksekusi Program
Sejumlah tugas perlu dilakukan untuk mengeksekusi program. Instruksi-instruksi dan data harus dimuat ke memori utama. Perangkat-perangkat masukan/keluaran dan berkas-berkas harus di inisialisasi, serta sumber daya harus disiapkan.
3. Pengaksesan perangkat masukan/keluaran
Tiap perangkat masukan/keluaran memerlukan sejumlah instruksi atau sinyal kendali yang rumit agar dapat beroperasi.
4. Pengaksesan terkendali terhadap berkas
Pada sistem dengan banyak pemakai simultan, sistem operasi menyediakan mekanisme proteksi untuk mengendalikan pengaksesan terhadap berkas.



No comments:

Post a Comment

Makalah Etika Profsesi Teknologi Informasi Komunikasi "Infringements of Privacy"

  MAKALAH ETIKA PROFESI TEKNOLOGI INFORMASI KOMUNIKASI “INFRINGEMENTS OF PRIVACY”         Diajukan untuk memenuhi nilai Tugas pe...